Sejenak Pagi | Senin Ceria

Sejenak Pagi | Senin Ceria

Saudaraku dan sahabatku
Mari Pertajam visi Hidup kita dengan kesadaran diri,
Perkuat diri kita dengan selalu bersyukur,
dan
Perbesar hati kita dengan terus berbuat baik dan berprasangka yang baik.

Kerendahan hatimu tidak akan membuatmu terhina, TAPI kerendahan hati mu akan membuat mu lebih terhormat dihadapan orang lain

Alloh Ta’ala berfirman:
“Sesungguhnya Kami telah mengemukakan amanat ke langit, bumi dan gunung-gunung, maka semuanya enggan untuk memikul amanat itu dan mereka khawatir akan mengkhianatinya, dan dipikullah amanat itu oleh manusia. Sesungguhnya manusia itu sangat zalim dan sangat bodoh,
(QS. al-ahzab :72)

Hari Senin hadir kembali

Tetap semangat…!
Semoga Alloh Ta’ala senantiasa memberikan kita kekuatan untuk menjalankan amanat hidup ini dg baik.

Semoga kita terus bisa istiqomah dalam beribadah, senantiasa mensyukuri nikmat Alloh Ta’ala dan diberi kekuatan oleh Alloh Ta’ala utk menjadi lebih baik dan lebih bermanfaat.
Robbana Taqobbal Minna
Ya Alloh terimalah dari kami (amalan kami), aamiin

www.sejenakpagi.info
?❤?