Sejenak Pagi #9

A VPN is an essential component of IT security, whether you’re just starting a business or are already up and running. Most business interactions and transactions happen online and VPN

Sejenak Pagi – 8 Pintu Surga Bagian-2

5. Pintu Surga Kelima

Pintu surga kelima adalah pintu bagi orang-orang yang memutuskan nafsu syahwatnya, juga mencegah hawa nafsunya. Kini Perzinaan telah dikemas menjadi perbuatan yang seakan-akan legal. Perbuatan yang sangat dibenci oleh Alloh Swt. bukan hanya dilakukan oleh orang dewasa saja, melainkan sudah menjadi perilaku para remaja. Oleh sebab itu, orang yang bisa menahan dan menjaga syahwatnya menjadi karakter muslim yang pasti mendapat jaminan masuk surga.

Rasululloh Shallallahu alaihi wasallam bersabda, “Jika seorang wanita menjaga shalat lima waktu, puasa di bulan Ramadhan, menjaga kemaluannya dan mentaati suaminya maka dikatakan kepada wanita tersebut: “Masuklah ke surga dari pintu mana saja sesuai yang engkau kehendaki.”

6. Pintu Surga Keenam

Pintu surga keenam adalah pintunya orang yang ikhlas berhaji dan umroh. Dan bila ingin masuk surga lewat pintu Haji dan Umroh, maka kita mesti mampu menunaikan ibadah haji dan umroh. Sebagaimana hadits riwayat Imam Ahmad, bahwa Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wasallam bersabda,
“Barangsiapa menyembah Alloh dan tidak mempersekutukan-Nya dengan suatu apapun, menegakkan shalat, menunaikan zakat, mendengar dan taat (kepada perintah Alloh SWT); niscaya Alloh akan memasukkannya lewat pintu surga manapun yang ia maui. Dan pintu surga itu ada delapan”. Salah satunya adalah pintu Haji dan Umroh. Dan pahala bagi haji mabrur adalah surga, sedangkan pahala dari umroh ke umroh berikutnya adalah penghapus dosa diantara keduanya”. (HR. Bukhori dan Muslim)

7. Pintu Surga Ketujuh

Pintu ketujuh adalah pintunya orang yang berjihad. Dari Abu Hurairah, Rasululloh bersabda:
“Barangsiapa yang menginfakkan hartanya di jalan Alloh, niscaya ia akan dipanggil dari pintu-pintu surga: ‘Wahai hamba Alloh, ini adalah kebaikan. Barangsiapa termasuk orang yang giat mengerjakan shalat, ia akan dipanggil dari pintu shalat. Barangsiapa termasuk orang yang berjihad, ia akan dipanggil dari pintu jihad. Barangsiapa termasuk orang yang rajin berpuasa, ia akan dipanggil dari pintu ar-Rayyaan. Dan barangsiapa termasuk orang yang gemar bersedekah, maka ia akan dipanggil dari pintu shadaqah”. (HR. Bukhari dan Muslim)

8. Pintu Surga Kedelapan

Pintu selanjutnya dikhususkan kepada orang-orang yang menjaga puasanya. Dalam hadistnya Nabi Muhammad menjelaskan bahwa mereka yang menjaga puasanya akan dipanggil dari pintu surga ‘ar-Rayyaan’.

Mudah-mudahan kita termasuk golongan manusia yang diberikan kemudahan dalam melakukan amal taat kepada Alloh ta’ala dan menjauhi maksiat dan laranganNya, sehingga kita diberikan rahmat untuk bisa masuk ke dalam surgaNya dan terutama bisa dipanggil dari pintu surga mana saja yang kita inginkan.

Semoga kita bisa melewati pintu2 surga tersebut.
Semoga kita menjadi lebih baik dan bermanfaat.

Robbana Taqobbal Minna
Ya Alloh terimalah dari kami (amalan kami), aamiin
?❤?

———————————
Ikuti perkembangan Persyadha terbaru melalui:
? Website: https://persyadha.org
? Video Taklim: youtube/taklimtube
? FanPage: fb/persyadha/
? Twitter: @persyadha

Artikel Terbaru

eNHa TV

Masukkan kata pencarian disini